Pages

Saturday, July 31, 2010

Gentleman

2 Fis 3, Graha 3 dan 4

Para siswa sedang menikmati waktu santai yang jarang ada, sambil duduk di depan graha..

Tiba-tiba, dari arah wisma tamu, berbeloklah sebuah sepeda balap. Anehnya, walaupun kecepatannya bisa di bilang rendah, sang pengendara tidak bisa menghindar untuk menabrak pembatas dan jatuh secara dramatis..


Friday, July 30, 2010

Angka Sial


Alkisah pamong geografi, pak Karjo (CMIIW ya), betapa sangat sayang pada siswa DRC. Setiap kali beliau masuk kelas selalu mengetes para siswa akan pelajaran di pertemuan sebelumnya dengan memanggil siswa secara acak dari nomor absen untuk berdiri di depan dan memberikan pertanyaan untuk dijawab oleh siswa tersebut.

Miss understanding

Terdengar kalimat penutupan transaksi saat 5 menit sebelum bel sub sumatif dimulai ..

Siswa A : Jadi ntar gw kerjain 15 soal, elo 15 soal .. trus kita tukeran kertas.
Siswa B : sip .. deal .. !

Rupanya bayangan HER pelajaran geografi lumayan menghantui kedua siswa tersebut sehingga mencari jalan pintas untuk saling bekerja sama menyelamatkan muka satu dan lainnya. Geografi buat anak-anak 3 Bio 2 memang bukan sub sumatif yang paling mematikan, tapi butuh waktu yang lebih banyak dalam pengerjaannya.

Rangking terakhir siapa pak?

Ini cerita terjadi sekitaran Desember 1995. Tes sumatif telah seminggu rampung dan wajah-wajah siswa terlihat sumringah menyambut liburan semester yang, walaupun hanya selama seminggu atau dua, telah menanti untuk pulang ke kampung halaman masing-masing atau, bagi yang berasal dari luar Jawa, ikut menghabiskan liburan bersama teman sejawat di kampung halaman mereka. Liburan yang pendek ini merupakan liburan pertama bagi siswa kelas satu TN6. Bagi kelas tiga TN4, liburan ini genap setahun setelah kejadian tidak
menyenangkan dengan abang TN3 menjelang liburan semester ganjil tahun 1994.